Pernahkah Anda berwisata di Pondok Kopi Umbul Sidomukti yang seperti ngopi di atas awan? Ya, di lokasi Pondok Kopi Umbul Sidomukti memang serasa ngopi di atas awan, apalagi di sana sangat sejuk, indah dan penuh dengan panorama alam yang memukau.
Banyak wisatawan dari Semarang, wisatawan dari Kendal, wisatawan dari Salatiga, wisatawan dari Klaten, wisatawan dari Magelang, wisatawan dari Demak, wisatawan dari Pati, wisatawan dari Blora, wisatawan dari Batang, wisatawan dari Pekalongan, wisatawan dari Brebes menikmati kopi di sana.
Secara administratif, Pondok Kopi adalah suatu lokasi untuk ngopi bersamayang terletak di kawasan Umbul Sidomukti, Bandungan, Kabupaten Semarang. Jika Anda dari lokasi Bandungan, kira-kira untuk menuju ke sana membutuhkan waktu sekitar 1,5 sampai 2 jam perjalanan.
Perjalanan ke sana bisa ditempuh dengan mobil, sepeda motor, dan taksi atau kendaraan lainnya. Sebab, pemandangan di sana sangat indah, apalagi hal itu Anda lakukan bersama teman-teman mahasiswa, kekasih atau teman kantor.
Jika Anda tertarik ke sana, segera bergegaslah. Nikmatilah pemandangan indah, ngopi yang seger dan teras di atas awan. (Baca juga: Menikmati Indahnya Desa Promasan, Jalur Pendakian Gunung Ungaran).
Dari berbagai fasilitas di sana, ada meja untuk ngopi, makan, juga ada musholla, tempat selfie, dan sebagainya. Di Pondok Kopi, dibuka sampai 24 jam. Anda bisa kapan saja ke sana. Untuk mendapatkan informasi detail, silahkan kunjungi website resmi www.umbulsidomukti.com.
Untuk harga minuman, seperti kopi, jus, es, sekitar mulai dari Rp. 6000 sampai Rp. 20.000. Sedangkan untuk makanan, sekitar mulai dari harga Rp. 10.000 sampai dengan Rp. 30.000.
(Laporan Wisata Kuliner Harian Jateng).