Jika berbicara Pantai Congot Dukuhseti Pati Jawa Tengah, maka kita tak lepas dari Pantai Banyutowo Pati. Akan tetapi, kalau Pantai Banyutowo Pati sudah biasa, akan sangat luar biasa kalau kita mengintip keindahan Pantai Congot Dukuhseti Pati.
Sebab, selama ini sudah banyak soal Pantai Congot di daerah lain, seperti Pantai Congot Purworejo, orang juga banyak mencari informasi peta Pantai Congot, kemudian Pantai Trisik, lokasi Pantai Glagah, Pantai Congot Wates, pesona ritual labuhan di Pantai Congot, nuansa khas pantai nelayan pantai Kalimantan Timur dan sebagainya. Lalu, bagaimana dengan Pantai Congot di Kabupaten Pati?
Pantai Congot
Pantai Congot adalah salah satu pantai indah yang belum terjamah oleh wisatawan lokal maupun nasional bahkan mancanegara yang berada di Dukuh Selempung, Desa Dukuhseti, Kecamatan Dukuhseti, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Asal-usul nama Congot, karena ia menjorok ke lautan. Congot dalam bahasa Jawa karena ada daratan yang menjorok ke laut. Kalau dalam bahasa Indonesia, Congot itu adalah tanjung, atau daratan yang menjorok ke laut.
Sebenarnya, di Desa Banyutowo dan Desa Dukuhseti serta Desa Alasdowo memiliki banyak pantai. Akan tetapi, karena minimnya sosialisasi dan pemberitaan di media, serta tidak adanya pengelola yang mendedikasikan pantai tersebut menjadi destinasi wisata, maka pantai-pantai di sepanjang Kecamatan Dukuhseti Pati ya terbengkalai. Padahal di sana sangat indah dan masih perawan, karena masih jarang orang berwisata ke sana.
Lokasi Pantai Congot
Pantai Congot lokasinya adalah di area dekat tambak warga Dukuhseti, khususnya Selempung. Lokasi secara administratif berada di Dukuh Selempung, Desa Dukuhseti, Kecamatan Dukuhseti, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Indonesia.
Secara deretan pantai, sebenarnya Pantai Congot Selempung ini sangat dekat Pantai Banyutowo, Desa Banyutowo, Kecamatan Dukuhseti, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Jika ke arah Barat, maka akan terhubung dengan Pantai Benteng Portugis dan dekat dengan Pula Mandalika Jepara.
Kalau Anda dari Tayu atau Pati, silahkan naik angkot dan turun di Desa Kembang/Dukuhseti di pertigaan Brak Kembar. Kemudian naik ojek turun di Selempung dan menuju Pantai Congot.
Destinasi Wisata Pantai Congot
Selain ada makam wali, di Wisata Pantai Congot ini juga berbasis hutan bakau, atau warga sekitar menyebutnya pohon Brayo. Selain rindang dan sejuk, di sana masih asri dan jarang dijamah para wisatawan. Anda bisa menikmati indahnya pantai di siang hari, sore hari, pagi dan sesuka Anda.
Pantai Congot Selempung sebenarnya sangat cocok menjadi destinasi wisata di Kabupaten Pati. Apalagi, masih jarang orang-orang berkunjung ke sana, karena memang jarang media massa menyentuhnya.
Oleh karena itu, daripada Anda bosan di pantai yang sudah ramai, juga sudah kumuh dan banyak sampah serta kotoran, tak ada salahnya jika Anda mampir di Pantai Congot Selempung Dukuhseti Pati sebagai salah satu khazanah wisata di Pati Jawa Tengah.
(Laporan Wisata Harian Jateng/Foto: Muslih/Harian Jateng).