Suasana diskusi dan buka bersama |
Semarang, Harian Jateng – Harian Jateng Network diajak kerjasama Pandiva Media Network (PMN), Kamis (25/6/2015) di kantor PMN, Jalan Tambak Borok, Perum Depok Asri Semarang, Jawa Tengah. Agenda ini merupakan agenda kedua yang terlaksana antara Harian Jateng Network dan juga Pandiva Media Network.
Dalam agenda diskusi perumusan isu strategis Semarang dan buka bersama tersebut, hadir Rahmad Winarto Head of Business PMN, kemudian Galang Taufani Semarang Daily, juga Hamidulloh Ibda CEO Harian Jateng Network dan Ali Zaenul Sofan jurnalis Harian Semarang dan beberapa tim dari PMN.
Pandiva Media Network (PMN) adalah salah satu Media Network di Indonesia yang sudah melebarkan sayap mulai dari Jogja Daily, Surakarta Daily, Semarang Daily, Bogor Daily, Banten Daily, Malang Daily, Ternate Daily dan juga Mahasiswa Solo.
Sedangkan Harian Jateng Network merupakan salah satu jaringan media meliputi Harian Jateng, Harian Blora, Harian Semarang, Harian Wonosobo, Direktori Pati, Islam Cendekia, dan sebagainya.
Menurut Rahmad Winarto, perlu gagasan dan komunitas media besar di Semarang. “Ya nanti kita buat blueprint untuk menata kota dan terutama di wilayah Jawa Tengah,” beber dia.
Ia juga berharap, ke depan kerjasama tersebut terjalin dalam berbagai hal, sampai pendirian Yayasan Pandiva yang kerjanya adalah kerja sosial di wilayah Jawa Tengah.
Selaku CEO Harian Jateng Network, Hamidulloh Ibda juga menjelaskan bahwa kerjasama yang dibangun antara HJN dan PMN akan berlangsung dengan membawa Jawa Tengah menuju provinsi yang bermutu di Indonesia.
“Semua orang, institusi, lembaga sampai daerah bisa besar lewat media. Maka dari itu, kami berharap ke depan ada gagasan menarik yang bisa disinergikan ke semua media lain di Jawa Tengah,” ungkap dia. (Red-HJ34/Foto: Sofan/Harian Jateng).