Sapi yang siap jual untuk Qurban. |
Semarang, Harian Jateng – Bagi Anda yang mau berqurban, jangan khawatir, berikut daftar harga sapi dan kambing qurban 2015 di Semarang, Jawa Tengah yang ringan di ongkos.
Baca juga: Cara Memilih Hewan Kurban yang Baik.
Menurut Samani, pedagang sapi dan kambing di Kauman RT02 RW02 Banyubiru, Ambarawa Kabupaten Semarang, sebenarnya harga kambing, domba, kerbau, sapi atau lainnya untuk qurban itu berdasarkan berat dan ukurannya.
“Kalau beli di tempat saya ya bebas ongkos kirim untuk wilayah Semarang, Ungaran, Salatiga, Ambarawa dan sekitarnya,” ujar dia, Minggu (20/9/2015).
Untuk harga sapi, ukuran 225 kg sampai 250kg sekitar Rp. 12.500.000. Kemudian untuk sapi yang beratnya 250 kg sampai 300kg adalah Rp. 14.500.000.
Untuk sapi ukuran 300 kg sampai 350kg sekitar Rp.16.000.000. Kalau untuk sapi ukuran 350 kg sampai 400kg adalah Rp.17.500.000 dan untuk sapi ukuran 400 kg sampai 500kg adalah Rp. 20.000.000.
Sedangkan untuk harga kambing dan domba kategori A sekitar 20kg sampai 22kg sebesar Rp. 1.500.000. Untuk kategori B ukuran 23 kg sampai 25kg adalah Rp. 1.700.000.
Untuk kambing kategori C ukuran 25kg sampai 27kg adalah Rp. 1.850.000. Kemudian untuk kategori D dengan berat 27kg sampai 29kg adalah Rp. 2.100.000.
Untuk kambing kategori E ukuran 29kg sampai 31kg adalah Rp.2.200.000 dan kambing kategori F dengan berat 31kg sampai 33kg adalah Rp. 2.300.000 dan kambing kategori G dengan berat 33kg sampai 35kg adalah Rp.2.500.000. Harga tersebut merupakan harga terbaru yang sewaktu-waktu bisa berubah. (Red-HJ55/Foto: Harian Jateng).