Karimunjawa Lokasi Pertama Pendistribusian Soal UN

0
Ilsutrasi

Kudus, Harian Jateng – Distribusi naskah soal ujian nasional sekolah lanjutan tingkat atas untuk Kecamatan Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, dilakukan lebih awal daripada wilayah lainnya, kata Kepala Dinas Pendidikan Jateng Nur Hadi Amiyanto.

“Naskah soal UN untuk Kecamatan Karimunjawa distribusikan pada hari Jumat (1/4/2016) pukul 06.00 WIB untuk dibawa Dinas Pendidikan setempat sebelum diberangkatkan ke Karimunjawa menggunakan kapal,” katanya di Kudus, Sabtu (2/4/2016).

Pengiriman naskah soal UN ke Karimunjawa tersebut, kata dia, untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya cuaca buruk.

Untuk itu, kata dia, perlu dikirim lebih awal agar bisa sampai di tempat tujuan sebelum pelaksanaan ujian nasional (UN).

Ia menyebutkan jumlah peserta UN tingkat SMA dan sederajat sebanyak 74 peserta yang berasal dari dua sekolah, yakni SMA NU Safinatul Huda Kemujan sebanyak 32 siswa dan SMK Negeri 1 Karimunjawa sebanyak 42 siswa.

Manager General Affair PT Pura Kudus Iwan Wijaya didampingi General Affair Unit Total Security System Mulyani membenarkan bahwa naskah soal UN khusus untuk Karimunjawa, Kabupaten Jepara, didistribusikan lebih awal.

“Pengiriman dari gudang PT Pura Group Kudus pada hari Jumat (1/4) pukul 06.00 WIB. Tentunya sudah sampai di Kantor Dinas Pendidikan setempat pada hari yang sama sekitar 1 jam berselang,” katanya.

Sementara itu, pengiriman naskah soal UN untuk daerah lainnya, baru didistribusikan Sabtu (2/4) dini hari dengan pengiriman pertama untuk Kabupaten Banyumas, disusul kabupaten/kota lainnya secara berurutan sesuai dengan jarak terjauh.

“Masing-masing mata pelajaran ada delapan eksemplar, sedangkan jumlah mata pelajaran yang diujikan melalui UN untuk tingkat SMA sebanyak enam mata pelajaran,” katanya. Jadwal pelaksanaan UN untuk tingkat SMA dan sederajat dimulai Senin (4/4) hingga Rabu (6/4/2016).

Jumlah naskah soal yang dikirimkan, kata dia, mencapai jutaan eksemplar karena disesuaikan dengan jumlah peserta UN tingkat SLTA. (Red-HJ99/Ant).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here