![]() |
Pipit |
Mengawali karir kerjaan sebagai sales promotion girls (SPG), bagi Pipit memang sudah biasa. Namun, hal itu akan menjadi luar biasa ketika ia menjadi model.
Tidak heran, bagi perempuan kelahiran Semarang, 17 september 1996 ini saat ini justru tertarik menjadi seorang model top.
Gadis cantik yang tinggal di Jalan Tanggul Asri Rt 01/Rt02 Pedurungan Kidul Semarang ini mengakui bahwa ia tertarik menjadi model sejak kelas 1 SMK. “Sebenarnya sejak kecil udah tertarik sama dunia modelling sih, pengennya jadi model catwalk tapi gara-gara kurang tinggi ya jadi terjunnya ke foto model aja sih,” beber dia.
Tergoda Jadi Model Top
“Target ke depan model top. Saat ini memang saya masih bekerja di Stroberi Paragon Mal Semarang jadi SPG,” ujar Septya Fitria Ningrum yang akrab disapa Pipit tersebut kepada Harian Jateng, Sabtu (16/4/2016).
Gadis yang pernah ikut event Mata Semarang ini juga mengakui masih belajar di dunia modelling.
“Banyak belajar sering liat pose-pose model yang udah pro sama banyakin jam terbangnya sih,” kata dia.
Model yang sukses, menurut Pipit adalah model yang tetap menjaga etika dan moral yang bisa dipertanggung jawabkan dalam bidang seni.
“Menurutku jadi model yang sukses tidak harus mengorbankan harga diri atau menjual diri supaya tenar karena dengan jalan pintas kayak gitu gak bakal bertahan lama kok,” tegas dia.
Riwayat event, kata dia, hanya sebatas hunting biasa dan pada tanggal 17 April 2016 ini, mengikuti event pelantikan pengurus Komunitas Fotografi MATA Semarang di Kebon Radja Ungaran.
Ke depan, Pipit berharap makin sukses dan menjadi model top bahkan menjadi artis yang sukses di kancah internasional. (Red-HJ99/Foto: Pipit).