Dandim Demak |
Demak, Harianjateng.com – Dalam rangka mematangkan persiapan Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) pada 1 Juni 2016, Dandim 0716/Demak, Letkol Inf Nanang T.T Wibisono S.A.P, pimpin langung Rapat Koordinasi Teknis persiapan pembukaan TMMD ke-96 Kodim 0716/Demak, Senin Siang (30/5/2016).
Di rapat itu, Dandim bagi tugas kepada jajarannya, yakni meminta untuk mengkoordinasikan secara teknis guna memperoleh kesiapan yang optimal dan hasil maksimal dalam pelaksanaan kegiatan Penutupan TMMD ke-96 nantinya. Hadir di acara itu,
Para Danramil beserta staf dan ibu-ibu Persit.
Dalam arahannya, Dandim memerinci rencana kegiatan pelaksanaan penutupan TMMD ke-96 Di Kodim 0716/Demak, yang saat ini sudah berlangsung selama 26 hari Kegiatan TMMD di Desa Trengguli, Kecamatan Wonosalam.
‘’Kegiatan ini merupakan wujud nyata Kemanunggalan TNI dan Rakyat serta memberdayakan masyarakat untuk berpartisipasi dalam pembangunan daerah untuk mendukung suksesnya pembangunan nasional,’’ ungkapnya.(Red-HJ99).