![]() |
Rhea Agustine |
Perempuan cantik yang akrab disapa Rhea Agustine ini bisa dikatakan sukses menekuni dunia modelling. Ia sendiri mengakui, bahwa mendalami dunia modelling tidak semudah yang dibayangkan oleh kebanyakan orang.
“Terjun ke modelling kalau tepatnya saya lupa, yang jelas awal 2014. Sebenarnya berawal dari ketidaksengajaan, berawal dari pacar yang punya hobi fotografi, teruss dijadiin model biar sama-sama belajar bareng, terus juga selalu diarahkan sama pacar juga, selain itu saat pacar ikut hunting/lomba ikut dampingi. Alhasil, malah ikut difotoin sama teman-teman fotografernya pacar gitu,” ujar pemilik nama asli Agustine Iriani kepada Harianjateng.com, Senin (25/7/2016).
Dijelaskan dia, bahwa ia fokus pada foto model yang ia selami sejak 2014 silam. ”Fokusnya lebih ke model saja sih, karena mungkin kalau untuk berjalan di atas catwalk masih belum ada minat untuk ke arah situ,” kata dia.
Ingin Go Internasional
Ia juga mengatakan, bahwa ingin sekali go nasional dan bahkan internasional jika ada kesempatan. “Kalau target masih belum ada, mungkin hanya sebatas model endorse saja. Soal go nasional atau internasional, ya kalau ada kesempatan sih ya, pengen banget,” tegas dia.
Untuk sukses ke sana, lanjut dia, langkah yang sudah dilakukan ya mungkin dengan tetap eksis di media sosial dapat membantu media untuk melihat jejak karir saya.
Sejak ia menekuni dunia modelling, Rhea mengaku sudah melakukan pemotrtan di Jogjakarta, Solo dan Magelang.
Dikatakan dia, untuk menjadi model, harus banyak-banyak belajar. “Tipsnya jangan pernah berhenti belajar, rajin selalu bertanya dengan para master-master fotografer, minta pengarahan, dan juga perlu hati-hato memilih fotografer. Kadang banyak juga fotografer yang tiba-tiba pengen langsung ngajak sesi foto nude, tapi saya pasti akan menolaknya secara halus. Karena eksis di dunia model nggak harus menjual tubuh seksi, dan mempertontonkan aurat kita, jangan sampai terjerumus ke arah itu,” tegas dia.
Karena akhir-akhir ini, lanjut dia, juga banyak sekali ABG yang pengen hits, pengen difoto, pengen jadi model, dengan jalan pintas, dan otomatis dimanfaatkan oleh para fotografer-fotografer nakal juga. “Alhasil mereka lewat jalan pintas dengan sering-sering foto-foto nude menjelajah di berbagai macam hotel,” beber dia.
Selain fisik, menurut dia, untuk menjadi model pastinya harus modal make up, sepatu/ high heels, wig/hair extension. “Bahkan kalau perlu wardariobe dari dariess sampai ke bridal modal sendiri dan asesoris-asesories mendukung lainya,” imbuh dia.
Dikatakan dia, kesibukan selain modelling juga bekerja dan kuliah. “Saat ini saya masih sibuk dengan keseharian saya kerja sebagai admin dan menjadi CS di salah satu olshop ternama di Jogjakarta, dan saya juga sambil kuliah mengambil jurusan di Ilmu Komunikasi,” beber dia.
Di tahun 2016 ini, Rhea berharap bisa makin sukses di dunia kerja dan akademiknya. “Yang paling saya harapkan tahun ini bisa buka butik usaha online saya, yang sejalan dengan dunia modelling,” pungkas dia. (Red-HJ99/Foto: Rhea).