Polemik Kasus Ahok, Kanit Binmas Polsek Warungpring Lakukan DDS

9

Pemalang, Harianjateng.com – Untuk mengantisipasi adanya gelombang warga yang akan pergi ke Jakarta untuk melaksanakan Unjuk rasa 2 Desember 2016 mendatang, terkait kasus Gubernur DKI Jakarta Non Aktif Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Kanit Binmas Polsek Warungpring Aiptu Bagus Albaqa bersama Bhabinkamtibmas Desa Mereng Bripka Hendi Setiawan, SH melaksanakan kegiatan DDS (Door to Door System), Kali ini sasaran DDS yaitu Rumah Bapak Ustad Dhul Fahmi Marjohan,Spd.M.Pdi selaku Pengasuh Ponpes Nurul Huda Al Karimi Desa Mereng Kecamatan Warungpring Kab.Pemalang Jawa Tengah.Kamis (24/11).

Pada kesempatan ini Aiptu Bagus menyampaikan pesan Kapolsek Warungpring AKP Prisandi Tiar, S.T., S.Kom kepada Ustad Dhul Fahmi Marjohan agar menghimbau warganya untuk tidak ikut melakukan Unjuk Rasa 2 Desember 2016 mendatang alasannya lebih karena persoalan ketertiban umum. Sebab aksi massa berjumlah banyak berpotensi mengganggu ketertiban umum dan dapat membahayakan diri sendiri jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Kepada para tokoh Agama, Kapolsek meminta untuk menghimbau warganya  agar tidak berangkat ke Jakarta, dalam rangka unjuk rasa susulan menuntut penegakan hukum kepada Gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Karena beberapa waktu lalu Bareskrim Polri sudah menetapkan Ahok menjadi tersangka kasus dugaan penistaan agama” kata Aiptu Bagus.

Lebih lanjut Aiptu Bagus  meminta  menyerahkan penuh perkara tersebut kepada pihak kepolisian. “Tolong percayakan kepada polisi yang menanganinya. Jadi lebih baik tidak berangkat (ikut Unjuk rasa) ke Jakarta, Lebih baik kita berdoa untuk keselamatan negeri ini,” pungkasnya. (red-HJ99/JL).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here