Jakarta, Harianjateng.com- Sebanyak dua ratus duapuluh delapan (228) mahasiswa dari seluruh Fakultas Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) diwisuda, Sabtu (18/02/2017) Bertempat di Auditorium Manggala Wanabakti, Jakarta.
Hadir dalam acara itu Dr. Agus Surono S.H., M.H., seluruh anggota Senat Universitas, Ketua MPR RI (orasi ilmiah), Pengurus Yayasan Pesantren Islam Al Azhar, Ketua Kopedtis Wilayah III, wisudawan dari seluruh fakultas , beserta orang tua tamu undangan.
dua ratus duapuluh delapan mahasiswa yang di wisuda tersebut terdapat dua wisudawan yang mendapatkan nalai terbaik, yaitu dari FH atas nama M. Nuryanto dengan IPK, 3,72, dan Andri Sutrisno, mahasiswa inspirator, anak buruhtani. Kuliah sambil jualan kue subuh, dan yang mendapatkan beasiswa.
Deka Fakultas Hukum dari Universitas Al Azhar Indonesia Dr. Agus Surono S.H., M.H., dalam sambutanya menyampaikan, ” Semua orang mempunyai kesempatan untuk menjadi sarjana selama punya kemauan dan tekat yang kuat. Pendidikan adalah hak setiap warganegara, tanpa kecuali. Tidak membedakan suku, agama, etnis, juga tingkat ekonomi. Orang yang miskin mempunyai hak dan kesempatan untuk menjadi sarjana di Universitas Al Azhar Indonesia, khususnya di fakultas hukum. Sehingga kelak setelah menjadi sarjana hukum dapat menjadi pejuang keadilan yang selalu membela kepentingan masyarakat pencari keadilan,” ujarnya.
Sementara itu dari mahasiswa yang diwisuda M. Nuryanto juga menyampaikan,
“saya sangat bersyukur bisa menempuh studi di Fakultas Hukum UAI. Karena saya di didik dan di bimbing langsung oleh tenaga pengajar yang ahli dalam bidangnya. Hampir semua pengajar di Fakultas Hukum UAI bergelar Doktor, hal ini tentu sangat memompa semangat belajar dan semakin mendalam pemahaman yangg diperoleh baik mengenai materi perkuliahan maupun mengenai permasalahan hukum yangg teraktual. Saya mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh dosen terutama kepada bapak Dr. Agus Surono, S.H., M.H., selaku dekan Fakultas Hukum UAI dan sekaligus pembimbing utama dalam penulisan tugas akhir saya. Saya bangga bisa mencari ilmu dan menjadi keluarga Fakultas Hukum UAI. Semoga kedepan Fakultas Hukum UAI semakin jaya dan melahirkan lulusan yg mumpuni dalam bidang ilmu hukum.”
Acara tersebut berlangsung dengan khidmat dan di tutup dengan membaca doa bersama
Red-HJ99/Heri