Demak, Harianjateng.com- Bertempat di ruang rapat Wakil Bupati Kabupaten Demak. Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Daerah Kabupaten Demak, Windu Sunardi, S.H., M.H., membuka Rapat Koordinasi ( Rakor ) persiapan pemberangkatan dan pemulangan Jemaah haji Kabupaten Demak Tahun 1439 H/ 2018 M, Senin (16/07/2018).
Turut hadir pada acara tersebut Dandim 0716/Demak yang diwakili oleh Pasi Log Kapten Arh Jalalul Hadi, Sekda Kabupaten Demak dr. Singgih Setyono M.Kes, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Demak H. Ahmad Samsudin S.Ag MH, Kabag Kesejahteraan Sekretariat daerah kabupaten Demak Anang Badrul Kamal S.SOS, M Si., Kepala Seksi penyelenggaraan haji dan Umroh Pada Kantor Kementrian Agama Kabupaten Demak Hj. Rahmi Indah Suciati, SWH MH, beserta tamu undangan dari instansi terkait.
Dalam kesempatan itu, Windu menyampaikan harapanya, agar rakor ini dapat menyamakan persepsi antar sektor yang bertanggungjawab dalam penyelenggaraan pemberangkatan dan pemulangan Jemaah haji Kabupaten Demak. “Semoga dalam acara ini kita semua, khususnya antar sektor yang bertanggungjawab atas penyelenggaraan jemaah haji ini bisa memyamakan presepsinya, dan yang tak kalah penting untuk mengidentifikasi masalah, hambatan dan kendala selama penyelenggaraan pemberangkatan dan pemulangan jemaah haji kabupaten Demak,” ujarnya.
“Rakor ini merupakan agenda rutin tahunan Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh ( PHU ) dan peserta rapat juga dari unsur yang memang setiap tahunnya mengikuti Rakor tersebut, sepertinya peserta rapat sudah memahami betul kendala di lapangan,” kata Windu.
Red-HJ99/Ovan