Jepara, Harianjateng.com- Ratusan personil gabungan dari TNI, Polri dan Satpol PP Kabupaten Jepara mengamankan pertandingan sepak bola Liga Indonesia Persijap Jepara melawan PSIS Semarang, Jumat (23/11/2018) bertempat Stadion Utama Gelora Bumi Kartini Jepara, Jawa Tengah.
Sebelum pelaksanaan pengamanan, semua anggota melaksanakan apel yang dipimpin Kapolres Jepara AKBP. Yudianto Adhi Nugroho, S.I.K., dengan di dampingi Kabag Ops Kompol Parno, S.H. Apel ini dengan tujuan untuk memberikan pengarahan terkait hal teknis menyangkut strategi pengamanan, agar dalam pengamanan berjalan aman dan lancar.
Disampaikan oleh Kapolres Jepara bahwa pengamanan tersebut dilakukan untuk menjaga situasi agar tetap kondusif. “Pengamanan ini bertujuan untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif selama pertandingan berlangsung,” ujarnya.
Pertandingan kick off dimulai pukul 15.00 Wib dan pada akhirnya hingga peluit akhir dibunyilan wasit pada laga tersebut dimenangkan oleh tim PSIS dengan unggul tipis 1- 0 dari tim Persijap Jepara selaku tuan rumah.
Red-HJ99/TT