Brebes,- Komunitas Ndasmumet Nata Urip, dalam rangka pemberdayaan masyarakat di tengah pandemi covid-19 mengusahakan budidaya ikan lele di Desa Tengguli, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes.
Untuk usaha yang baru dirintis itu, mereka menggelar acara tasyakuran yang dihadiri oleh Anggota Fraksi PKB DPRD Kabupaten Brebes, H Haryanto dan Plt Kepala Dinas Perikanan Yuta Sugihyarti, S.H, serta Kepala Desa Tengguli, Agung Aqil Aghnya, S.Pd.I.
Komunitas Ndas Mumet Nata Urip ini, patut diacungi jempol. Karena, mereka mengawali usahanya dengan sepuluh kolam terpal untuk budidaya ikan lele bertujuan untuk memberdayakan masyarakat, terutama kelompok tani “Nata Urip’ di desa Tengguli, Kecamatan Tanjung Kabupaten Brebes.
Anggota Fraksi PKB DPRD Kabupaten Brebes, H Haryanto dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya terhadap pegiat kemasyarakatan yang tergabung dalam ‘Paseduluran Ndas Mumet’ degan merintis budidaya ikan lele di Desa Tengguli.
“Mudah-mudahan, usaha yang dirintis ini bisa berkembang dan maju. Sehingga, nantinya ikan lele yang saat ini mulai dirintis untuk dibudidayakan, bisa dijadikan usaha dalam situasi pandemi covid-19 saat ini, dan tentunya menghasilkan,” jelas Haryanto. Kamis, (10/12).
Senada, Plt Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Brebes, Yuta Sugihyarti, S.H, mengemukakan, mewakil Bupati pihaknya menyampaikan dukungannya terhadap usaha pemberdayaan masyarakat dengan dirintisnya budiaya ikan lele oleh Komunitas Ndas Mumet Nata Urip.
“Silahkan Ndas Mumet mengajukan proposal ke Dinas Perikanan Kabupaten Brebes untuk mendapatkan bantuan benih ikan lele. Nai proposal tersebut kami pelajari, dan ke depan Pemkab Brebes melalui Dinas Perikanan bisa bersinergi dengan memberikan bantuan bibit ikan. Kedepannya tentunya menghasilkan dan dapat memberdyakan masyarakat sekitar kolam ikan ini,” papar Yuta yang juga menjabat Asisten III Sekda Brebes ini.
Kepala Desa Tengguli, Agung Aqil Aghnya dalam kesempatan itu mendoakan agar usaha budidaya ikan lele yang dikelola oleh Komunitas Ndas Mumet diridhoi oleh Allah SWT dan usahanya lancar terus, yang saat ini dirintis tersebut.
Ketua Komunitas Ndas Mumet Nata Urip, Roni Kribo dalam sambutannya meminta dukungan dan doa restunya agar usaha yang dirintis bersama rekan-rekannya di tengah pademi covid-19 sekarang ini dapat sukses dan berguna bagi masyarakat.
Acara tasyakuran diakhiri dengan tebar bersama bibit lele secara bersamaan di kolam ikan tersebut.