BREBES, Brebesharian.com – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Paramitha Widya Kusuma tengah fokus pada pembangunan infrastruktur dan Sumber Daya Manusia di Kabupaten Brebes. Hal itu dilakukan lantaran IPM Brebes masih tertinggal dengan kabupaten lain di Jawa Tengah.
Paramitha yang akrab disapa Mbak Mitha mengatakan, pembangunan infrastruktur melalui Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) itu melibatkan masyarakat dalam pelaksanaannya. Sehingga tenaga kerja dapat terserap melalui Padat Karya Tunai (PKT) Program BSPS.

Menurutnya, meski pihaknya sudah menyalurkan program BSPS untuk 1700 rumah tidak layak, namun itu belum cukup. Karena, warga Brebes masih banyak yang memiliki rumah tidak layak.
“Yang jelas di Brebes ini masih banyak warga yang memiliki rumah tidak layak. Contohnya, kemarin saya sempat membawa balita gizi buruk dan saya lihat rumahnya juga tidak layak, tidak memenuhi persyaratan sebagai rumah yang nyaman dan sehat,” ungkap Mbak Mitha disela kunjungan kerja ke wilayah Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Brebes, Kamis (03/11/2022).
Mitha mengatakan, Program BSPS ini merupakan bentuk dari perhatian pemerintah kepada masyarakat yang membutuhkan rumah, sekaligus turut mengurangi angka pengangguran di Brebes. Sedangkan, untuk membangun SDM di Brebes, pihaknya juga menyalurkan program pelatihan kepada masyarakat.
“Program yang saya salurkan untuk warga Brebes ini diharapkan bisa benar benar membantu masyarakat. Selain membantu infrastruktur melalui program bedah rumah, penerangan jalan umum dan yang lainnya, saya juga fokus membangun SDM Brebes melalui program pelatihan seperti yang dilakukan hari ini,” tuturnya.
Selain itu, pihaknya juga menyalurkan bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) untuk anak anak sekolah dari jenjang SD-SMA hingga Kuliah. Dia berharap, semua bantuan yang telah disalurkan itu bisa mengejar dan memenuhi kriteria yang belum cukup dan IPM Brebes yang tertinggal.
“Hal ini tentu bagi kami yang ada di pemerintahan dan DPR RI adalah PR bersama,” pungkasnya. (Gust)